Semua perbedaan ada disini

Perbedaan Antigen dan Antibodi

Tubuh yang sehat merupakan nikmat yang diberikan Allah swt. kepada kita dan telah dilengkapi dengan berbagai sistem yang rumit sehingga badan dapat berfungsi dengan baik. Diantara sistem tersebut, di dalam tubuh kita terdapat sistem imun atau kekebalan tubuh yang dapat mencegah penyakit berkembang biak. Untuk itu perbedaan antara antigen dengan antibodi penting kita jelaskan di artikel ini.


Antigen

Pengertian antigen adalah suatu zat yang dihasilkan oleh masuknya benda asing (protein, karbohidrat, asam nukleat atau lipid) kedalam tubuh dan menjadi pemicu dalam pembentukan antibodi. Dengan kata lain, setiap zat asing yang dapat merangsang sistem kekebalan tubuh maka bisa disebut sebagai antigen.

Antigen dapat dikategorikan menjadi dua jenis yaitu self-antigen (antigen yang ditoleransi oleh sistem kekebalan tubuh) dan non-self-antigen (termasuk penjajah sehingga dapat diserang oleh sistem kekebalan tubuh). Salah satu contoh non-self-antigen adalah putih telur, serbuk sari dari organ-organ, dan jaringan transplantasi.

Antibodi

Pengertian antibodi adalah glikoprotein dengan struktur tertentu yang disekresi dari pencerap limfosit-B yang telah teraktivasi menjadi sel plasma, sebagai respon dari antigen tertentu dan reaktif terhadap antigen tersebut. Sistem imunitas manusia ditentukan oleh kemampuan tubuh memproduksi antibodi untuk melawan antigen.

Antibodi dapat ditemukan pada darah atau kelenjar tubuh vertebrata lainnya, dan digunakan oleh sistem kekebalan tubuh untuk mengidentifikasi dan menetralisasi benda asing seperti bakteri dan virus. Selain itu molekul antibodi beredar di dalam pembuluh darah dan memasuki jaringan tubuh melalui suatu proses peradangan.

Perbedaan Antigen dan Antibodi

Antigen memiliki kombinasi dari polisakarida, sedangkan antibodi murni terdiri dari protein. Perbedaan lainnya ialah antigen dapat berupa sel, sedangkan antibodi tidak pernah berupa sel. Jenis antigen yang utama ialah mandiri dan non mandiri, namun antibodi terbuat dari lima subkategori utama sesuai dengan konstruksi protein.

Selain perbedaan ternyata antigen dan antibodi memiliki beberapa persamaan seperti keduanya merupakan partikel mikroskopis dan mengandung protein. Selain itu baik antigen maupun antibodi adalah hal yang terpenting untuk imunologi.

Perbedaan Antigen dan Antibodi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis