Semua perbedaan ada disini

Perbedaan Petani dan Buruh Tani

Indonesia merupakan negara agraris, dimana mayoritas penduduknya memiliki mata pencaharian sebagai petani. Lahan pertanian yang luas membentang di Nusantara ini menjadi tempat subur bagi para petani dan buruh tani.

Nah dalam pekerjaan bertani ini, ada pertanyaan tentang dua istilah yang kadang membingungkan. Apa perbedaan petani dengan buruh tani? Bedanya akan dijelaskan dibawah ini.

Baca juga: Perbedaan Sawah dan Ladang

Yang pasti bertani adalah pekerjaan mulia dimana tugas petani ini menyediakan pangan untuk kesejahteraan ummat manusia. Sehingga anak- anak muda sudah saatnya memajukan pertanian di Indonesia.

Petani

Pengertian petani adalah orang yang memiliki lahan garapan atau sawah dan ia sendiri bekerja sebagai tani yang nantinya akan memperoleh keuntungan dari hasil panen garapan sawah tersebut.

Buruh Tani

Pengertian buruh tani adalah orang yang bekerja sebagai tani namun tidak memiliki lahan garapan atau sawah. Sehingga buruh tani ini menggarap sawah orang lain, yang kemudian akan memperoleh upah dari sang pemilik tanah garapan atau sawah tersebut.

Perbedaan Petani dan Buruh Tani

Petani memiliki sawah sendiri, sedangkan buruh tani tidak memiliki sawah sendiri. Petani menggarap sawah sendiri, sedangkan buruh tani menggarap sawah orang lain. Petani mendapat keuntungan dari hasil panen, buruh tani mendapat upah dari pemilik sawah.

Demikian bedanya antara petani dengan buruh tani, yang keduanya saling membutuhkan dan menguntungkan. Sehingga satu sama lain terjalin hubungan yang erat antara pemilik sawah dengan penggarap sawah.

Perbedaan Petani dan Buruh Tani Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis