Semua perbedaan ada disini

3 Perbedaan Asam Urat dan Rematik

Asam urat dan rematik adalah dua penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat baik pekerja keras maupun orang kantoran. Pada masyarakat umum perbedaan antara asam urat dengan rematik belum difahami secara betul, karena mereka menganggap kedua penyakit tersebut adalah sama. Orang beranggapan seperti itu karena rasa sakit yang ditimbulkan pada tubuh penderita adalah hampir sama.


Asam Urat

Penyakit asam urat umumnya terjadi akibat dari mengkonsumsi zat purin secara berlebihan. Zat purin diolah tubuh menjadi asam urat, tetapi jika kadar asam urat berlebih, ginjal tidak mampu mengeluarkan sehingga kristal asam urat menumpuk di persendian. Hal ini mengakibatkan sendi terasa nyeri, bengkak dan meradang.

Asam urat adalah penyakit dari sisa metabolisme zat purin yang berasal dari sisa makanan yang kita konsumsi. Purin sendiri adalah zat yang terdapat dalam setiap bahan makanan yang berasal dari tubuh makhluk hidup. Dengan kata lain, dalam tubuh makhluk hidup terdapat zat purin ini, lalu karena kita memakan makhluk hidup tersebut, maka zat purin tersebut berpindah ke dalam tubuh kita.

Selain daging, berbagai sayuran dan buah-buahan yang biasa kita konsumsipun terdapat zat purin. Purin juga dihasilkan dari hasil perusakan sel-sel tubuh yang terjadi secara normal atau karena penyakit tertentu. Biasanya asam urat akan menyerang pada usia lanjut, karena penumpukan bahan purin tersebut.

Rematik

Penyakit rematik adalah suatu kondisi tubuh yang sangat menyakitkan karena disebabkan oleh terjadinya pembengkakan, peradangan, dan nyeri pada sendi atau otot tubuh. Rematik disebabkan oleh imun yang menyerang kembali bagian tubuh yang normal, biasanya menghasilkan zat IL-6 atau penanda nyeri yang cukup tinggi. Rematik dapat menyebabkan rasa sakit pada sendi dan ketegangan otot.

Rematik merupakan penyakit yang menyerang bagian tubuh pada anggota gerak, seperti pada sendi, otot, tulang dan jaringan sekitar sendi. Keluhan yang lain yang sering muncul adalah rasa nyeri, kaku, bengkak sampai keterbatasan pergerakan anggota tubuh. Nyeri rematik hampir sama pada saat keseleo, tapi pada rematik disertai peradangan pada persendian dan kulit terlihat memerah akibat peradangan.

Perbedaan Asam Urat dan Rematik

1. Rematik memiliki pengertian yang lebih luas daripada penyakit asam urat. Sedangkan asam urat ialah salah satu bagian dari penyakit rematik. Dengan kata lain rematik belum tentu asam urat, tetapi asam urat sudah pasti rematik.

2. Gejala rematik biasa dijumpai dengan rasa nyeri di bahu, pinggang atau leher, pengapuran di sendi, infeksi dan lain sebagainya. Sedangkan pada gejala asam urat menimbulkan rasa sakit yang sangat spesifik yaitu pada persendian tulang.

3. Penyebab asam urat adalah karena kadar asam urat dalam tubuh berlebih, sedangkan penyebab rematik adalah disebabkan oleh banyak faktor.

Antara asam urat dengan rematik memiliki gejala dan rasa sakit yang hampir sama. Sehingga anda tidak akan tahu rasa nyeri itu akibat asam urat atau yang lainnya hanya setelah anda memeriksakannya ke laboratorium. Cek kadar asam urat ke laboratorium adalah cara paling valid untuk membedakan asam urat dan rematik.

Pantangan penderita asam urat diantaranya makanan berbahan jeroan (ginjal, limpa, babat, usus, hati, paru), seafood (udang, cumi-cumi, sotong, kerang, remis, tiram, kepiting, teri, ikan sarden), abon sapi, makanan kaleng (kornet sapi, sarden), daging kambing, daging sapi, dan sebagainya. Asam urat dan rematik bila tidak segera diatasi akan berakibat fatal, yaitu menyebabkan kelumpuhan. Kenali gejala kesemutan dan nyeri sendi agar anda tidak salah langkah dalam mengatasinya.

3 Perbedaan Asam Urat dan Rematik Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis