Semua perbedaan ada disini

Perbedaan Derajat Pahala Sholat Berjamaah dan Sholat Sendiri

Agama Islam telah mengajarkan syariat tata cara ibadah dengan lengkap. Sehingga kita tinggal mencontoh saja apa yang sudah di kerjakan oleh Rasulullah SAW. Perintah Allah SWT yang utama adalah sholat, jika sholat nya baik maka baik seluruh amal, namun jika sholat nya rusak maka rusak lah seluruh amal.

Di dalam hadits Rasulullah SAW sudah memberikan kabar gembira tentang pahala Sholat berjamaah yang lebih baik pahalanya daripada sholat sendirian. Untuk itu kita akan menuliskan dalil hadits tentang perbedaan derajat pahala sholat berjamaah dan sholat sendiri dengan lengkap.

Baca juga: Perbedaan Mushola dan Masjid

Dari Ibnu Umar Ra. Sesungguhnya Rasulullah SAW. bersabda, "Sholat berjamaah 27 derajat lebih utama daripada shalat sendirian." (HR. Bukhori, Muslim)

Dari Anas bin Malik Ra. mengatakan Rasulullah SAW. bersabda, "Barangsiapa shalat berjamaah karena Allah SWT selama 40 hari tanpa tertinggal takbiratul ula, maka akan ditulis baginya dua kebebasan, yaitu bebas dari neraka dan bebas dari sifat munafik." (HR. Tirmidzi)

Untuk itu apabila kita mendengar seruan adzan maka bersegeralah untuk sholat berjamaah di masjid. Jangan menunda-nundanya hingga kita kehilangan pahala sholat berjamaah dengan mengerjakan nya sendirian.

Baca juga: Perbedaan Wudhu dan Tayamum

Sholat berjamaah juga memberikan pelajaran tentang hidup dalam kebersamaan. Bagaimana setiap kita sholat 5 waktu, selain kita beribadah langsung kepada Allah SWT, kita juga bisa saling bertemu, bertegur sapa bersalaman dengan saudara muslim. Ini akan mempererat tali silaturahmi diantara kita.

Jadi pada intinya perbedaan antara pahala sholat berjamaah dengan sholat sendiri adalah sholat berjamaah dapat pahala 27 derajat, sedangkan sholat sendirian hanya mendapatkan pahala 1 derajat, itupun apabila bacaan surat al fatihah nya benar.

Saya sebagai penulis hanya bisa mengajak kepada para pembaca yang budiman, agar kita semua menjaga sholat berjamaah di masjid dimana azan dikumandangkan.

Perbedaan Derajat Pahala Sholat Berjamaah dan Sholat Sendiri Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis