Semua perbedaan ada disini

Perbedaan Ikan Molly Jantan dan Betina

Ikan hias yang satu ini cukup unik, lucu dan tidak bosan dipandang. Dengan ukurannya yang mini, ikan molly dapat menghias aquarium kesayangan anda.

Nah untuk anda yang berminat dalam beternak ikan molly, salah satu yang harus diketahui ialah apa perbedaan ikan molly jantan dan betina. Dilihat dari segi fisik, sifat, warna, dan karakteristik lainnya.

Sirip ikan molly jantan lebih besar dibandingkan sirip ikan molly betina yang lebih kecil. Sirip yang besar pada jantan, berguna untuk menarik perhatian betina agar mau mendekat dalam proses kawin.

Baca juga: Perbedaan Ukuran Ikan Cupang

Warna ikan molly jantan terlihat lebih cerah dan menarik, sedangkan warna ikan molly betina terlihat pudar dan sedikit gelap. Namun ada juga jenis ikan molly yang punya karakteristik warna lain, yaitu warna betina sama cerahnya dengan jantan.

Ukuran ikan molly jantan lebih kecil daripada ikan molly betina yang ukuran nya lebih besar. Ukuran tubuh ikan molly betina yang besar ini tentunya sesuai dengan fungsi yaitu untuk tempat menyimpan anaknya.

Baca juga: Perbedaan Jenis Ikan Guppy

Alat kelamin ikan molly jantan berbentuk runcing, sedangkan alat kelamin molly betina berbentuk bulat. Saat alat kelamin nya di tekan maka pada molly jantan akane mengeluarkan sperna, sedangkan pada molly betina maka akan mengeluarkan sel telur.

Bentuk kepala ikan molly jantan berbentuk bulat dan besar, sedangkan bentuk kepala ikan molly betina terlihat lebih runcing ke depan. Anda bisa perhatikan bentuk kepala dengan jelas saat melihat nya di bagian sisi kanan dan sisi kiri.

Baca juga: Perbedaan Cupang Jantan dan Betina

Demikian artikel blog area perbedaan tentang apa perbedaan ikan molly jantan dan betina yang harus anda ketahui. Semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa lagi.

Perbedaan Ikan Molly Jantan dan Betina Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis