Saat anda mempelajari bahasa jepang maka anda akan merasakan keunikan tersendiri. Karena bukan hanya susunan kata dan kalimat yang kita pelajari namun kita juga harus menguasai teknik tulisan jepang yang memiliki seni tinggi. Diantara pelajaran yang harus kita ketahui untuk mendalami gaya menulis jepang ini ialah memahami apa perbedaan antara hiragana dengan katakana secara jelas.
Hiragana
Pengertian hiragana adalah cara penulisan bahasa Jepang yang pada zaman dahulu sering digunakan oleh perempuan sehingga biasa disebut dengan tulisan perempuan. Selain itu huruf dalam tulisan Hiragana terlihat meliuk-liuk halus yang terkesan seperti sikap atau geraknya seorang perempuan yang sangat gemulai.
Katakana
Pengertian katakana adalah sebuah cara penulisan dalam bahasa Jepang yang pada zaman dahulu tulisan ini sering digunakan oleh laki-laki sehingga biasa disebut dengan tulisan laki-laki. Selain itu huruf dalam tulisan katakana terlihat lebih kaku dengan garis tegas yang memberikan kesan sebagai seorang pria jantan.
Tulisan katakana sering digunakan untuk kata asing yaitu kata yang berasal dari luar jepang seperti misalnya Furansu yang berasal dari kata France, Supein yang berasal dari kata Spain, Itaria yang berasal dari kata Italy, shigunaru yang berasal dari kata signal, dan masih banyak lagi contoh tulisan katakana lainnya.
Perbedaan Hiragana dan Katakana
Huruf hiragana digunakan untuk menulis kata yang berasal dari bahasa Jepang asli, sedangkan huruf katakana digunakan untuk menulis kata-kata yang berasal dari bahasa terapan atau bahasa diluar bahasa Jepang asli. Selain itu hiragana biasa dipakai pada saat situasi formal, namun terkadang katakana juga digunakan dalam acara formal apabila ada kata yang telah resmi menggunakan bahasa asing.