Semua perbedaan ada disini

Perbedaan Yudisium dan Wisuda

Setiap mahasiswa yang kuliah di perguruan tinggi negeri maupun swasta tentunya menginginkan kelulusan cepat dengan nilai yang memuaskan. Untuk itu anda perlu mengetahui apa perbedaan antara yudisium dengan wisuda jika dilihat dari segi pengertian dan pelaksanaannya dalam proses kelulusan seorang mahasiswa.


Yudisium

Pengertian yudisium adalah suatu proses akademik yang menyangkut penerapan nilai dan kelulusan mahasiswa dari seluruh proses akademik yang telah dijalaninya. Rapat yudisium diselenggarakan oleh Senat Fakultas atau Program Pascasarjana, dan keputusan Yudisium dinyatakan dengan keputusan Dekan atau Direktur Program Pascasarjana.

Dengan kata lain yudisium merupakan pengumuman nilai kepada mahasiswa sebagai proses penilaian akhir dari seluruh mata kuliah yang telah di ambil mahasiswa dan penetapan nilai dalam transkrip akademik, serta memutuskan lulus atau tidaknya mahasiswa dalam menempuh studi selama jangka waktu tertentu, yang ditetapkan oleh pejabat berwenang yang dihasilkan dari keputusan rapat yudisium.

Wisuda

Pengertian wisuda adalah suatu proses akhir dalam rangkaian kegiatan akademik pada sebuah perguruan tinggi. Selain itu wisuda merupakan tanda pengukuhan atas selesainya studi dan diadakan prosesi pelantikan melalui rapat senat terbuka. Upacara wisuda ini diadakan untuk semua lulusan program studi di sebuah universitas.

Pada umumnya di sebuah perguruan tinggi diadakan pelaksanaan upacara wisuda beberapa kali dalam setiap tahunnya. Hal ini dilakukan guna menghindari terlalu banyaknya peserta wisuda jika hanya dilakukan sekali dalam setahun. Selain itu pelaksanaan wisuda akan memacu semangat mahasiswa untuk mengejar kelulusan dalam waktu wisuda periode tersebut.

Perbedaan Yudisium dan Wisuda

Dari beberapa keterangan ringkas diatas maka kita dapat menyimpulkan bahwa perbedaan keduanya sangat jelas terlihat, dimana yudisium adalah penerapan nilai dan kelulusan mahasiswa, sedangkan wisuda adalah tanda pengukuhan selesainya studi sekaligus melepas status kemahasiswaannya.

Para mahasiswa yang telah dinyatakan lulus di yudisium dan telah diwisuda maka dia berhak memperoleh transkrip akademik dan ijazah. Pengambilan ijazah dan transkrip dapat dipenuhi setelah memenuhi persyaratan akademik maupun administrasi yang telah ditetapkan oleh pihak perguruan tinggi tersebut.

Perbedaan Yudisium dan Wisuda Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mang Idis